Keyakinan Yang Memberdayakan

Keyakinan adalah suatu sikap yang ditunjukkan oleh manusia saat ia merasa cukup tahu dan menyimpulkan bahwa dirinya telah mencapai kebenaran.

Masing - masing dari kita pasti mempunyai keyakinan tersendiri. Contoh orang gendut mempunyai keyakinan bahwa hidup itu untuk makan, makanya mereka tidak bisa kurus. Orang kaya mempunyai keyakinan bahwa kesuksesan itu ada di tangan mereka itu sendiri. Keyakinan itu ibarat pedang bermata dua, hal tersebut bisa membuat anda menjadi apa yang anda inginkan atau pun malah meruntuhkan anda.

Orang gendut yang mempunyai keyakinan bahwa olahraga itu sehat, malas dan menunda adalah kebiasaan buruk, manis itu menyebabkan gendut. Maka untuk menjadi kurus bukanlah perkara yang susah bagi orang yang mempunyai keyakinan tersebut.

Apabila anda memiliki goal atau tujuan tertentu yang ingin anda capai, pilihlah keyakinan yang memberdayakan anda untuk mencapai goal tersebut.Dan pilihlah keyakinan keyakinan lainnya yang berguna untuk menopang keyakinan tersebut. Maka keyakinan tersebut sudah merupakan modal kuat bagi anda untuk mencapai apa yang anda inginkan.

Salah satu contoh dari kekuatan keyakinan adalah Mahatma Gandhi percaya bahwa dia bisa membebaskan India dari penjajahan Inggris tanpa harus melakukan kekerasan. Walt Disney mempunyai keyakinan bahwa dia bisa membangun taman bermain dan orang akan membayar untuk menikmati fasilitas tersebut. Bill Gates berkeyakinan bahwa dia bisa menciptakan "Microsoft" pada saat dia membuat perjanjian kerja sama dengan perusahaan di alberqueque yang membuat perangkat hardware komputer. Dengan keyakinan tersebut Bill Gates menggunakan keyakinan tersebut untuk menghasilkan kecerdasan untuk menciptakan "Microsoft".

Apabila anda sudah mengerti hal - hal diatas, artinya anda akan mulai mengerti kekuatan dari keyakinan, dan anda akan mulai memilih keyakinan - keyakinan yang memberdayakan anda. 

Instagram : Juenot

Komentar